Pengajian Rutin Aparatur Kecamatan Panongan Di Kelurahan Mekarbakti


Panongan kabupaten tangerang- Media Rakyat Nusantara-Online,pengajian rutin bulanan bagi aparat (PNS) dan perangkat desa se kecamatan panongan kabupaten tangerang yang   dilaksanakan pada hari ini. Senin.(29/08/2022) Jam 09.00 Wib.

Bertempat di aula kantor kelurahan mekarbakti, dilaksanakan pengajian rutin tingkat Kecamatan Panongan,Kegiatan ini merupakan kegiatan yang digelar secara bergilir ke setiap desa di kecamatan panongan dan di ikuti oleh PNS, Perangkat Desa, dan tokoh masyarakat.


Untuk kegiatan bulan agustus ini pengajian rutin tingkat Kecamatan Panongan  bertempat di desa aula kantor kelurahan mekarbakti kecamatan panongan.

Hadir pada acara ini dari unsur muspika kecamatan panongan,kepala KUA kecamatan panongan,kepala desa se-kecamatan panongan,pimpinan institusi,tokoh agama,tokoh pemuda,tokoh masyarakat,Ketua forum Rw serta ASN kecamatan panongan.

kepala KeLurahan mekarbakti  Plt.Bai Subiat S.ag, dalam sambutannya selain mengajak untuk menjadikan agenda pengajian tingkat kecamatan menjadi agenda rutin yang diikuti seluruh SKPD, dihimbau semua pihak untuk tetap mengedepankan ketentraman dan kesatuan warga. "Jangan  memicu perpecahan keharmonisan hubungan antar warga", Bai Subiat, S.ag. menegaskan.

Sementara itu Ust.Abdul Hakim.Ma,. dalam ceramahnya,bahwa salah satu kelompok ummat yang termasuk kelompok yang celaka di akhirat adalah kelompok para pemimpin di dunia. manusia yang menjadi pemimpin saat hidup didunia akan masuk menjadi kelompok yang celaka ketika di masa kepemimpinannya tidak mampu membawa warga yang dipimpinnya menjadi ummat yang bertaqwa. "Paling tidak seorang pemimpin harus mampu dan mau mengajak kepada ketaqwaan, 

diharapkan dengan agenda pengajian rutin ini selain menyambung tali silaturohmi antar apatarur desa, kelurahan, dan kecamatan, diharapkan menjadikan momentum untuk kita meningkat kan ketaqwaan kepada Allah SWT,.Pungkas Ust.Abdul Hakim.,Ma.[Hendi kumis]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak